Harga Bawang Merah Capai Rp 80 Ribu Per Kg, Para Pengusaha Rumah Makan Mengeluh

2022-07-15 33

KOMPAS.TV - Mahalnya harga bawang merah yang kini mencapai Rp 80 ribu per kilogram dikeluhkan para pengusaha rumah makan. Mereka pun kini mengurangi jumlah pemakaian bawang merah sebagai bumbu masakan.

Usai hari raya Idul Adha, harga bawang merah di pasar tradisional Kota Gorontalo masih tinggi.

Kenaikan tersu terjadi dari harga semula yang hanya dijual dengan harga Rp 30 ribu perkilogram.

Baca Juga Harga Telur Mahal, Bawang Naik, Cabai Semakin Pedas di https://www.kompas.tv/article/309416/harga-telur-mahal-bawang-naik-cabai-semakin-pedas

Kenaikan bawang merah lebih disebabkan akibat kekurang stock di tingkat pedagang.

Tingginya harga bawang merah ikut berdampak kepada pengelolah rumah makan. Salah satu pengelolah rumah makan mengaku akibat kanaikan ini pengelolah rumah makan terpaksa mengurangi pembelian bawang merah

Para pengusaha kini menanti pemerintah turun menstabilkan harga sejumalh bahan pokok di Gorontalo.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/309505/harga-bawang-merah-capai-rp-80-ribu-per-kg-para-pengusaha-rumah-makan-mengeluh