Tangis Ibu Brigadir J Pecah di Depan Peti Jenazah: Terimalah Anakku Ya Tuhan

2022-07-15 695

JAKARTA, KOMPAS.TV Tangisan ibu Brigadir Nopryansah Yosua Hutabarat atau Brigadir J diunggah sang adik di akun Facebook Rohani Simanjuntak.

Tangis Rosti Simanjuntak pecah di depan peti jenazah sang putra yang pergi mendahuluinya.

Rosti tak menyangka anaknya meninggal dalam tragedi penembakan di rumah Irjen Ferdi Sambo yang masih meninggalkan tanda tanya publik.

"Apa yang kau ceritakan, Nak, pada kami, saat kau lemah pada saat kejadian itu. Aku tidak berdaya pada saat kejadian itu saat kau disiksa."kata Rosti sang ibu.

Rosti juga terus memohon ampun dan berharap Tuhan menerima anaknya di sisiNya.

"Aku akan mengantarkan kembali ke tanah. Penderitaan apa yang kau terima, Nak," tutur Rosti di dalam video sepanjang lebih dari 1 jam itu.

Baca Juga Polri Jawab Kabar Ratusan Polisi Diduga Kepung Rumah Keluarga Brigadir J di Jambi di https://www.kompas.tv/article/308992/polri-jawab-kabar-ratusan-polisi-diduga-kepung-rumah-keluarga-brigadir-j-di-jambi

Kini mata publik tertuju pada pengungkapan fakta-fakta di lapangan oleh kepolisian dan tim yang dibentuk.

Dalam konferensi pers yang disampaikan Karo Penmas Brigjen Pol Ahmad Ramadhan mengungkap penembakan Brigadir J dimulai ketika teriakan istri Irjen Ferdi Sambo meminta tolong.

Brigadir J diduga melecehkan istri Irjen Ferdi Sambo dan kemudian ditembak Bharada E yang merupakan penjaga keamanan di rumah itu.

Video Editor: Lintang

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/309445/tangis-ibu-brigadir-j-pecah-di-depan-peti-jenazah-terimalah-anakku-ya-tuhan