Detik-Detik Penggerebekan Kampung Bahari, 2 Bandar Narkoba & Barang Bukti Berhasil Diamankan!

2022-07-14 112

JAKARTA, KOMPAS.TV - Polres Metro Jakarta Utara menggerebek Kampung Bahari, Tanjung Priok, Jakarta Utara.

Penggerebekan pada Rabu (13/7/2022) kemarin dilakukan Aparat Gabungan Satres Narkoba Polres Jakarta Utara, Tim Patroli Printis Presisi Polres Jakarta Utara, dan Brimob Polda Metro Jaya.

Baca Juga Tertangkap Saat Razia, "Manusia Silver" Ini Merengek Minta Dilepaskan di https://www.kompas.tv/article/309264/tertangkap-saat-razia-manusia-silver-ini-merengek-minta-dilepaskan

Aparat mendatangi satu persatu rumah yang diduga bandar narkoba di Kampung Bahari Tanjung Priok, Jakarta Utara.

Dari penggerebekan, 2 orang bandar narkoba berhasil ditangkap dengan barang bukti 40 gram sabu yang ditemukan di rumah pelaku.

Penangkapan ini sempat memicu kericuhan antara warga dan pihak kepolisian.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/309272/detik-detik-penggerebekan-kampung-bahari-2-bandar-narkoba-barang-bukti-berhasil-diamankan

Free Traffic Exchange