Kata Wagub DKI Riza Patria Soal Ditutupnya 12 Cafe Holywings di Jakarta

2022-06-28 235

JAKARTA, KOMPAS.TV - 12 cafe Holywings resmi ditutup dan dilarang beroperasi di seluruh wilayah DKI Jakarta menyusul insiden promo miras yang mengundang kontroversi di masyarakat.

Penutupan Cafe Holywings dibenarkan oleh Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria saat ditemui di Gedung Balaikota, Gambir, Jakarta Pusat pada senin malam tadi.

Riza menjelaskan jika penutupan Holywings merupakan wewenang pemerintah daerah dan pemerintah pusat yang dalam hal ini dikeluarkan oleh Badan Koordinasi Penanaman Modal atau BKPM.

Baca Juga Daftar 12 Outlet Holywings di Jakarta yang Dicabut Izin Usahanya, Mana Saja? di https://www.kompas.tv/article/303570/daftar-12-outlet-holywings-di-jakarta-yang-dicabut-izin-usahanya-mana-saja

Dalam kasus holywings ini Pemprov DKI melalui dinas pelayanan terpadu satu pintu atau DPMPTSP telah mengajukan rekomendasi pencabutan izin ke BPKM.

Sementara jika holywings kemudian buka kembali dengan berganti nama cafe lain menurut Riza hal itu merupakan hak setiap orang untuk membuka usaha.

Sedangkan atas kejadian ini, Riza meminta dijadikan bahan evaluasi agar lebih berhati-hati jika melakukan inovasi

Video Editor: Vila Randita

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/303584/kata-wagub-dki-riza-patria-soal-ditutupnya-12-cafe-holywings-di-jakarta