SOLO, KOMPAS.TV - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menjawab dengan berkelakar terkait usulan duet pemersatu bangsa pada pilpres 2024.
Ditemui saat mengikuti Tari Gathutkaca Secara Kolosal di Car Free Day Solo, Ganjar menjawab santai soal usulan duet Anies dengan dirinya.
Sebelumnya PDI-Perjuangan memastikan kadernya taat dan patuh pada keputusan Ketua Umum Megawati Soerkarno Putri, termasuk urusan calon yang akan diusung di pemilihan presiden 2024.
Baca Juga Duet Pemersatu Bangsa di Pilpres 2024, Nasdem Munculkan Nama Anies dan Ganjar! di https://www.kompas.tv/article/303069/duet-pemersatu-bangsa-di-pilpres-2024-nasdem-munculkan-nama-anies-dan-ganjar
Semetara itu, PKS menilai ususlan duet Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo sangat menarik untuk dicermati mengingat keduanya memiliki elektabilitas tinggi.
Jubir PKS, Muhammad Kholid menganggap usulan duet pemersatu bangsa juga memiliki basis yang berbeda Anies diklaim memiliki suara di DKI Jakarta dan Ganjar di Jawa Tengah atau bahkan di Jawa Timur.
Sementara itu, PKS sendiri hingga saat ini belum memutuskan siapa calon yang akan diusung dan berharap terjadinya 3 poros kandidat capres dan cawapres di pilpres 2024.
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/303102/ditanyai-soal-duet-pemersatu-bangsa-dirinya-dengan-anies-begini-jawaban-kocak-ganjar-pranowo