MAGELANG, KOMPAS.TV - Dalam rangka memperingati Hari Purbakala Nasional ke-109 yang jatuh pada tanggal 14 Juni 2022, Balai Konservasi Borobudur melakukan bersih - bersih Candi Borobudur.
Pembersihan candi dilakukan secara basah, yakni dengan menyemprotkan air bertekanan untuk membersihkan kotoran yang menempel pada candi. Bersih - bersih candi ini dilakukan secara manual, tujuannya untuk menghilangkan lumut, serta tanaman yang ada di bebatuan candi. Pembersihan dilakukan di beberapa titik candi, mulai dari bagian lantai, relief, hingga stupa induk Candi Borobudur.
Menurut Kepala Balai Konservasi Borobudur, Wiwit Kasiyati, kegiatan pelestarian tersebut sebagai salah satu upaya dalam pelestarian Candi Borobudur. Sebab, tanaman yang menempel pada bebatuan candi dikhawatirkan bisa mengakibatkan kerusakan.
"Kami fokusnya hanya di pegawai balai konservasi sendiri. Untuk mengingat juga, bahwa candi itu harus dibersihkan. Karena kalau tidak dibersihkan, nanti tingkat kerusakannya lebih parah dan meningkat," ujar Wiwit.
Merawat candi sudah menjadi tugas Balai Konservasi Borobudur, sehingga pihaknya selalu berupaya meminimalkan tingkat kerusakan. Sebagai contoh jika nanti pengunjung diperbolehkan naik struktur candi, maka pengunjung harus memakai sandal khusus yakni upanat.
#candiborobudur #haripurbakalanasional #upanat
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/299590/bersih-bersih-candi-borobudur-peringati-hari-purbakala