Warga Karawang Dilaporkan Hilang Terseret Arus Sungai Kalimalang

2022-06-15 52

KOMPAS.TV - Seorang warga di Karawang, Jawa Barat dilaporkan terseret arus sungai Kalimalang di saluran irigasi BTB 14 Kampung Sarijaya, Desa Paseurjaya, Kecamatan Teluk Jambe, Karawang pada Selasa 14 Juni 2022.

Kejadian itu berawal saat korban sedang mandi di salurang irigasi BTB 14, tak lama kemudian korban terseret arus dan tenggelam.

Baca Juga Cara Sederhana Selamatkan Korban yang Terseret Arus Sungai di https://www.kompas.tv/article/293534/cara-sederhana-selamatkan-korban-yang-terseret-arus-sungai

Mendapat laporan adanya warga yang hilang terseret arus, kantor SAR Bandung menerjunkan satu tim rescue dari unit siaga SAR Karawang untuk melaksanakan pencarian.

Proses pencarian dilakukan dengan menyisir aliran sungai dari titik awal lokasi kejadian hingga sejauh 4 kilometer dengan menggunakan perahu karet.

Pencarian korban dilakukan dengan metode blender atau membuat gelombang ombak dengan harapan jika korban tersangkut di semak atau di sekitar lokasi kejadian bisa muncul dengan efek gelombang yang dibuat oleh tim SAR.

Derasnya arus bawah sungai menjadi kendala dalam proses pencarian korban. Hingga kini petugas belum mengantongi identitas korban.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/299480/warga-karawang-dilaporkan-hilang-terseret-arus-sungai-kalimalang