Inggris dipecundangi Hungaria 0-4 di depan publiknya sendiri pada lanjutan UEFA Nations League. Kekalahan memalukan ini terjadi di Molineux Stadium, Rabu (15/6/2022) dini hari WIB. Malapetaka tuan rumah diawali gol serangan balik Rolland Sallai di menit ke-16.
Pesta gol tim tamu tercipta di babak kedua, kembali lewat Sallai (70'), Zsolt Nagy (80'), dan Daniel Gazdag. Ini jadi catatan kelam bagi timnas Inggris, yang untuk pertama kalinya kalah dengan 4 gol atau lebih tanpa balas di kandang sendiri. Bahkan hasil ini juga membuat The Three Lions menghuni posisi juru kunci dengan 2 poin.
Penulis Naskah : Andika Gesta
VE : Wahyu Marchisio