Rencana Pembatasan Pembelian Pertalite

2022-06-14 132

SEMARANG, KOMPAS.TV - Wacana pemerintah untuk membatasi pembelian BBM bersubsidi jenis pertalite masih dalam tahap persiapan. Pemerintah melalui Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi atau BPH Migas, tengah menggodok aturan yang membatasi pembelian BBM bersubsidi jenis pertalite. Langkah ini dilakukan agar penggunaan pertalite tepat sasaran.

Nantinya, aturan ini termasuk akan menyoal kendaraan yang diperbolehkan menggunakan BBM jenis pertalite, diantaranya pelarangan mobil mewah memakai pertalite.

Anggota BPH Migas, Saleh Abdurrahman, dalam keterangan kepada Kompas TV mengatakan, penggunaan aplikasi My Pertamina akan membantu mendata dan membatasi pembelian. Data yang masuk akan diverifikasi untuk memastikan pertalite tepat sasaran.

Sambil menunggu kriteria dari penerima subsidi yang akan diputuskan sesegera mungkin. Menanggapi rencana ini, seperti yang kami kutip dari kompas.com, Ketua Pengurus Harian Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI), Tulus Abadi mengatakan, pembatasan BBM subsidi ini justru bakal menimbulkan masalah serius pada tataran operasional di lapangan.

#bphmigas #pertalite #ylki





Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/298916/rencana-pembatasan-pembelian-pertalite

Free Traffic Exchange