Greysia Polii Putuskan Gantung Raket di Final Indonesia Masters 2022

2022-06-03 523

Greysia Polii mengungumkan secara resmi akan pensiun di final Indonesian Masters 2022. Greysia akan menjalani laga terakhirnya sebagai atlet bulu tangkis profesional pada 12 Juni 2022.

Pertandingan spesial itu direncanakan berlangsung sebelum partai final Indonesian Masters 2022.

Peraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020 itu memantapkan diri untuk meninggalkan dunia bulu tangkis yang membesarkan namanya selama 19 tahun berkarier bersama PBSI.

-------

Penulis Naskah : Andika Gesta
VE: FG