Pemain sepak bola kelas dunia Mesut Ozil mengaku senang berkunjung ke Indonesia. Namun saat ditanya mengenai peluang untuk bergabung dengan RANS Cilegon FC, ia menolaknya.
Penolakannya itu disampaikan saat Ozil menghadiri konferensi pers Kemenparekraf, Rabu (25/5/2022). Saya memiliki kontrak di Fenerbahce, dan saya Bahagia di sana.
Saya sangat senang berada di Indonesia. Kita tidak ada yang tahu mengenai masa depan. Tidak bisa mengatakan tidak, Saya bahagia di sini, saya melakukan sesuatu, bekerjasama lewat Conclave, namun tidak memikirkan sepak bola. Karena saya bahagia di Turki dan keluarga saya juga di sana.
Sebagai Direktur Kreatif Conclave Asia, Ozil hadir ke acara tersebut didampingi Menparekraf Sandiaga Uno.
Produser: Dinda Elita