JAKTIM, KOMPAS.TV - Aksi pencurian sepeda motor di Matraman, Jakarta Timur terekam CCTV.
Saat melakukan aksinya, pelaku membawa senjata api.
Dari rekaman kamera pemantau terlihat bahwa pelaku masuk ke halaman parkir rumah warga.
Pelaku berusaha membobol kunci stang motor berkali-kali.
Saat dipergoki oleh penghuni rumah, pelaku langsung mengeluarkan senjata api dari dalam tasnya.
Sepeda motor milik warga tersebut selamat dari pencurian.
Namun, karena masyarakat sekitar resah dengan keberadaan pencuri yang membawa senjata api, warga kemudian melaporkan kasus tersebut ke polisi.
Pihak Kepolisian Sektor Matraman telah mendatangi lokasi untuk melakukan penyelidikan lebih lanjut.
----
Jangan lewatkan streaming Kompas TV live 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live agar kamu semua tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia.
Subscribe juga channel YouTube Kompas TV di https://www.youtube.com/c/kompastv dan aktifkan lonceng supaya kamu dapat notifikasi video terbaru langsung.
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/291924/waspada-pelaku-aksi-pencurian-dengan-membawa-senjata-api-berkeliaran