JAKARTA, KOMPAS.TV - Inilah momen pertemuan Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa dan Komandan Korps Marinir Mayjen TNI (Mar) Widodo.
Pertemuan ini diunggah dalam kanal YouTube Jenderal TNI Andika Perkasa pada Minggu (15/5/2022).
Dalam pertemuan itu, Andika meminta jajaran di bawah kepemimpinan Widodo menjadikan olahraga sebagai kebutuhan dan tertanam di jiwa masing-masing prajurit.
"Ya saya titip jajaran Mas Widodo harus bisa jaga diri, saya di angkatan lain sudah mulai waktu itu, olahraga itu kebutuhan," kata Andika.
Baca Juga Panglima TNI Andika Sebut Paham ISIS Tak Berkembang di Sulteng: Masyarakat Ingin Hidup Damai di https://www.kompas.tv/article/288575/panglima-tni-andika-sebut-paham-isis-tak-berkembang-di-sulteng-masyarakat-ingin-hidup-damai
Oleh karenanya, menurut Andika, olahraga tidak memerlukan jadwal sehingga dapat dilakukan setiap hari.
Menurut Andika, bukan perkara harus lebih kuat, melainkan justru lebih sehat.
"Karena apa? Di mana pun dia berada apa pun yang dia lakukan, mau lagi operasi di mana pun dia pasti sempat menjaga diri, nah apa lagi marinir, pasukan khusus, bukan kita harus lebih kuat, bukan, bagi saya kita harus lebih sehat," imbuhnya.
Video Editor: Villa Randita
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/289126/bertemu-komandan-korps-marinir-jenderal-andika-perkasa-ungkap-cara-prajurit-tni-kuat