KOMPAS.TV - Benarkah emas tetap jadi investasi menarik dari zaman belum berkembang hingga sekarang?
Menurut Perencana Keuangan MRE, Mike Rini Sutikno, waktu terbaik untuk memulai investasi emas ada 2 hal yang harus diperhatikan.
Pertama, banyak orang yang cenderung memanfaatkan momentum, seperti jika ada lonjakan atau kenaikan harga emas, orang berbondong-bondong membeli emas.
Hal ini boleh dilakukan, tetapi sebaiknya harus memiliki target dan mengathui resiko ke depannya.
Yang kedua berdasarkan kebutuhan, seperti tujuan keuangan tertentu di masa depan.
Misalnya seperti menyiapkan dana naik haji dengan emas, maka bisa dilakukan dengan membeli emas secara rutin per bulan atau pada waktu waktu tertentu.
Baca Juga Kripto Terra Luna Jatuh Tersungkur Hingga 98%, Harga per Koin pun Tak Sampai Rp 10 Ribu! di https://www.kompas.tv/article/288322/kripto-terra-luna-jatuh-tersungkur-hingga-98-harga-per-koin-pun-tak-sampai-rp-10-ribu
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/288352/mau-investasi-emas-ini-hal-yang-perlu-kamu-perhatikan-sebelum-melakukannya