UKRAINA, KOMPAS.TV - Di tengah invasi Rusia yang sudah lebih dari dua bulan berjalan, aktris Hollywood, Angelina Jolie, tiba-tiba melakukan kunjungan kejutan, dan muncul di wilayah Lviv, Ukraina, pada Sabtu (30/04) waktu setempat.
Jolie, yang juga pernah menjadi Utusan Khusus Komisioner Tinggi PBB untuk pengungsi, UNHCR, mengunjungi fasilitas kesehatan, di Lviv, pada Sabtu waktu setempat.
Baca Juga Zelensky Janjikan Akan Ada Ribuan Kematian Lagi untuk Tentara Rusia yang Menyerang Ukraina di https://www.kompas.tv/article/285070/zelensky-janjikan-akan-ada-ribuan-kematian-lagi-untuk-tentara-rusia-yang-menyerang-ukraina
Aktris berjiwa filantropis ini, juga berbicara dengan anak-anak pengungsi, para staf, dan warga lokal, tentang dampak invasi Rusia pada hidup mereka.
Kunjungan kejutan Jolie ke Ukraina ini, diyakini merupakan kunjungan pribadi.
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/285112/momen-angelina-jolie-bermain-dengan-anak-anak-pengungsi-saat-kunjungi-ukraina