Sempat Tutup saat Pandemi Covid-19, Pengunjung Bali Zoo Naik 100 Persen Jelang Lebaran!

2022-05-01 1

BALI, KOMPAS.TV - Bali masih menjadi tujuan favorit untuk berwisata, terutama libur lebaran tahun ini.

Tak heran, jika obyek wisata Bali mulai ramai pengunjung; seperti kebun binatang ''Bali Zoo''.

Sabtu (30/4) siang, obyek wisata kebun binatang Bali Zoo di Gianyar, Bali, ramai pengunjung.

Pengelola obyek wisata Bali Zoo menjelaskan, dalam suasana libur lebaran tahun ini, jumlah kunjungan ke Bali Zoo meningkat.

Dari biasanya 400-500 orang per hari, kini naik 100 persen; menjadi lebih dari 1.000 pengunjung per harinya.

Pengunjung didominasi wisatawan nusantara, seperti Jakarta, Bandung, Surabaya, Yogyakarta, dan Makassar.

Sebelumnya, obyek wisata kebun binatang Bali Zoo sempat ditutup akibat pandemi Covid-19.

Kini mengantisipasi melonjaknya pengunjung, pengelola juga membuka pesanan tiket secara daring.
_____

Jangan lewatkan live streaming Kompas TV 24 jam nonstop di https://www.kompas.tv/live.

Agar tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia. Yuk, subscribe channel YouTube Kompas TV!

Aktifkan juga lonceng supaya kamu dapat notifikasi video terbaru dari Kompas TV. Sahabat Kompas TV juga bisa memperoleh informasi terkini melalui website: https://www.kompas.tv.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/285055/sempat-tutup-saat-pandemi-covid-19-pengunjung-bali-zoo-naik-100-persen-jelang-lebaran

Free Traffic Exchange