Joko Suranto Crazy Rich Grobogan Pulang Kampung, Disambut Warga

2022-04-30 71

GROBROGAN, KOMPAS.TV Crazy Rich asal Grobogan Joko Suranto akhirnya mudik ke kampung halamannya di desa Jetis, kecamatan Karangrayung, kabupaten Grobogan.

Kepulangannya itu pun dissambut puluhan warga setempat.

Suara sirine dan arak arakan warga mengiringi kedatangan Joko.

Ia pun diajak berjalan sejauh 1,8 kilometer di sepanjang jalan yang di bangun dengan uang pribadinya.

Baca Juga Dikalungi Bunga, Joko Suranto Crazy Rich Asal Grobogan Disambut Puluhan Warga saat Pulang Kampung di https://www.kompas.tv/article/284797/dikalungi-bunga-joko-suranto-crazy-rich-asal-grobogan-disambut-puluhan-warga-saat-pulang-kampung

Joko Suranto pun diajak berbuka puasa bersama sambil syukuran dan memanjatkan doa.

"Jalan kaki sekarang sudah di jalan yang bagus dan enak. Saya biasa jalan kaki, tapi hari ini saya melihat kebahagiaan di banyak mata kawan dan saudara. Kebahagiaan mereka berterima-kasih. Saya juga tak menyangka, biasa saja tidak perlu gimana. Teman kecil di sini, teman bapak saya, ayo kita kerjakan, dan terima kasih atas doa dan sahabat semua sehingga saya bisa beramal dan berbagi kebaikan,"ungkap Joko.

Joko Suranto berharap kepeduliannya kepada kampung halaman dapat menginspirasi warga lain yang sukses di perantauan.

Video Editor: Ian

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/284831/joko-suranto-crazy-rich-grobogan-pulang-kampung-disambut-warga