MANADO, KOMPAS.TV- Sebagai bentuk dukungan terhadap pemulihan ekonomi nasional, Pemerintah Daerah Sulut menggelar kegiatan expo pengadaan barang dan jasa peningkatan produk dalam negeri. Kegiatan berlangsung di Graha Gubernuran pada Senin pagi.
Pemerintah Daerah Sulut melalui Biro Pengadaan Barang dan Jasa bekerja sama dengan Dinas UMKM Provisni Sulut menggelar kegiatan expo Pengadaan barang dan jasa Peningkatan Produk Dalam Negeri.
Kegiatan ini secara resmi dibuka secara langsung oleh Asisten II Setda Pemprov Sulut Praseno Hadi, yang diikuti oleh puluhan pelaku UMKM se Sulawesi Utara. Tampak para pelaku UMKM yang menjadi peserta antusias mengikuti kegiatan ini.
Kegiatan expo pengadaan barang dan jasa peningkatan produk dalam negeri ini bertujuan sebagai bentuk dukungan terhadap pemulihan ekonomi nasional.
Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Provinsi Sulut Ronald Sorongan mengatakan kegiatan ini dinilai bermanfaat untuk mendukung usaha dari pelaku UMKM, dimana nantinya hasil produk UMKM ini, Pemerintah, Perangkat daerah, Kementerian Lembaga wajib membeli minimal 40% dari anggaran yang sudah ditetapkan.
Seluruh UMKM se Sulawesi Utara pun memberikan apresiasi dan berterima kasih pada Pemerintah Daerah Sulut atas digelarnya kegiatan expo pengadaan barang dan jasa peningkatan produk dalam negeri ini.
#kompastvmanado #umkm #dinaskoperasi
Aldy Pascoal Kompas tv Manado
Saksikan Siaran Kompastv :
Chanel 46 UHF
Fb : Kompastv Manado
Yt : Kompastv Manado
Alamat Studio Kompastv Manado
Jl.Anugerah No.08 Kelurahan Winangun
Kecamatan Malalayang, Kota Manado
Sulawesi Utara
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/284173/pemerintah-daerah-sulut-gelar-expo