Jelang Arus Mudik, Petugas Masih Temukan Pelanggaran saat Razia Kelaikan Bus

2022-04-23 72

CIMAHI, KOMPAS.TV - Menjelang arus mudik, petugas gabungan menggelar razia kelaikan bus dan angkutan barang, di Rest Area Tol Purbaleunyi KM 125, Cimahi, Jawa Barat.

Petugas pun, menemukan sejumlah pelanggaran.

Razia kelaikan jalan pada bus dan angkutan ini digelar, untuk memastikan keamanan dan kenyamanan pemudik.

Baca Juga 5 Tips Mudik Aman dan Nyaman dengan Sepeda Motor di https://www.kompas.tv/article/282704/5-tips-mudik-aman-dan-nyaman-dengan-sepeda-motor

Dalam pemeriksaan masih ditemukan pelanggaran mulai dari izin trayek yang sudah habis serta perlatan apar yang kedaluwarsa.

Sementara itu, Satlantas Polres Cimahi memastikan, jalur alternatif mudik dari arah Jakarta menuju Garut, Tasikmalaya, yang melintasi Cimahi, sudah siap dilintasi.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/282717/jelang-arus-mudik-petugas-masih-temukan-pelanggaran-saat-razia-kelaikan-bus