JAKARTA, KOMPAS.TV - Jumlah pemudik Lebaran lewat Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara, tahun ini diprediksi meningkat hingga 50 persen.
Menurut Pengelola Pelabuhan Tanjung Priok, saat ini belum terlihat adanya lonjakan penumpang yang signifikan.
Namun, kenaikan penumpang arus mudik diperkirakan akan terlihat di akhir bulan April 2022 mendatang.
Posko angkutan lebaran, termasuk sentra vaksinasi, nantinya akan dibuka untuk memfasilitasi masyarakat yang ingin mendapatkan vaksin booster.
Menteri Perhubungan (Menhub) RI, Budi Karya Sumadi mengecek kesiapan angkutan Lebaran 2022 di Terminal Kampung Rambutan, Jakarta Timur.
Selain mengecek kesiapan fasilitas Terminal Kampung Rambutan, Menhub dan Dirjen Perhubungan Darat melakukan "ramp check" atau cek keselamatan angkutan bus menjelang arus mudik Lebaran.
_____
Jangan lewatkan live streaming Kompas TV 24 jam nonstop di https://www.kompas.tv/live.
Agar tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia. Yuk, subscribe channel YouTube Kompas TV!
Aktifkan juga lonceng supaya kamu dapat notifikasi video terbaru dari Kompas TV. Sahabat Kompas TV juga bisa memperoleh informasi terkini melalui website: https://www.kompas.tv.
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/280803/pengelola-pelabuhan-tanjung-priok-prediksi-kenaikan-jumlah-penumpang-kapal-hingga-50-persen