Tarian Pucuk sebagai maskot Kota Gianyar, peragaan busana oleh para istri pejabat Kabupaten Gianyar, hingga atraksi perjuangan, dipentaskan mengawali peresmian patung Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Sselasa (12/4/2022) malam.
Merupakan cita-cita Bupati Gianyar , Made Mahayastra sejak menjabat sebagai Ketua DPRD Gianyar dan didukung oleh masyarakat, untuk tidak melupakan jejak kepahlawanan Kapten I Wayan Dipta melalui sebuah monumen.
Patung yang dibangun sejak tahun 2021 ini, didirikan tepat di simpang tiga Buruan, Blahbatuh, Gianyar, dengan tinggi 16, 72 meter.
Selain rasa terima kasih yang mendalam, Ni Ketut Sri Handayani, keluarga keturunan Kapten I Wayan Dipta berharap, perjuangan leluhurnya Kapten I Wayan Dipta bisa dilanjutkan oleh seluruh masyarakat Gianyar.
Seperti tercatat dalam sejarah, Kapten I Wayan Dipta meninggal di usia sangat muda yakni pada tahun 1946 diusianya ke 20 tahun.
Nama besar Kapten I Wayan Dipta kini juga digunakan sebagai nama stadion terbesar di Bali yang digunakan club Bali United, yakni Stadion Kapten I Wayan Dipta. Kedepan, patung ini diharapkan bisa mengingatkan semua pihak betapa pentingnya menghargai jasa-jasa para pahlawan.
#kapteniwayandipta #gianyar #bupatigianyar
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/279526/peresmian-monumen-patung-kapten-i-wayan-dipta