DENPASAR, KOMPAS TV - Suasana salah satu SPBU di Jalan Hayam Wuruk, Denpasar, dipenuhi oleh antrian pengendara yang ingin membeli BBM jenis Pertalite. Bahkan antrian terjadi hingga ke jalan raya, dari pagi hingga siang hari.
Tingginya permintaan Pertalite ini dipastikan terjadi akibat kenaikan harga Pertamax, dari 9 ribu menjadi Rp. 12.500,-/liter. Kendati demikian, salah satu petugas SPBU Hayam Wuruk menyebut, penjualan Pertamax tetap normal.
Selain itu, stok Pertalite juga dipastikan masih aman. Setiap harinya SPBU ini memesan 8 hingga 16 ton Pertalite. Kekosongan Pertalite pun hanya terjadi satu hingga dua jam, akibat keterlambatan pengiriman.
#Stokpertalite #pertalite #pertamina
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/277649/spbu-di-denpasar-nyatakan-stok-pertalite-aman