JAKARTA, KOMPAS.TV - Bulan April ini, pemerintah akan memberikan bantuan langsung tunai, atau BLT minyak goreng, bagi keluarga yang termasuk dalam daftar bantuan pangan non tunai, program keluarga harapan dan penjual gorengan.
Baca Juga Pemerintah Akan Beri BLT Minyak Goreng Rp 100 Ribu dari AprilJuni di https://www.kompas.tv/article/276314/pemerintah-akan-beri-blt-minyak-goreng-rp-100-ribu-dari-april-juni
BLT minyak goreng, sebesar Rp100 ribu per bulan ini akan diberikan untuk 3 bulan, yakni April, Mei, dan Juni, yang akan dibayarkan 3 bulan sekaligus, pada bulan April, sebesar Rp300 ribu.
Bantuan ini diharapkan dapat meringankan beban masyarakat.
Baca Juga Agen Minyak Curah di Surabaya Diserbu Warga, Antrean Panjang Terjadi Sejak Pagi di https://www.kompas.tv/article/276400/agen-minyak-curah-di-surabaya-diserbu-warga-antrean-panjang-terjadi-sejak-pagi
Presiden juga meminta Kementerian Keuangan, Kementerian Sosial serta TNI, Polri untuk berkoordinasi dalam penyaluran BLT minyak goreng.
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/276404/pemerintah-berikan-blt-minyak-goreng-rp300-ribu-untuk-3-bulan-kedepan-akan-cair-bulan-ini