Sebuah Pesawat Jatuh dan Tabrak Supermarket di Meksiko

2022-03-30 1,239

JAKARTA, KOMPAS TV Sebuah pesawat berukuran kecil menabrak dinding sebuah supermarket di Mexico City, Meksiko, pada Senin (28/3).

Dari sebuah video yang diambil usai kejadian, badan pesawat melintang di tengah ruangan supermarket tesebut.

Belum ada keterangan detail mengenai kejadian tersebut. Namun, otoritas menyebut tiga orang tewas dalam kejadian tersebut.

Baca Juga Kecelakaan China Eastern Airlines: Kotak Hitam Kedua Ditemukan Terkubur 1,5 Meter di Bawah Tanah di https://www.kompas.tv/article/274384/kecelakaan-china-eastern-airlines-kotak-hitam-kedua-ditemukan-terkubur-1-5-meter-di-bawah-tanah

Sementara itu, empat orang dinyatakan luka-luka. Belum ada keterangan korban tewas berasal dari dalam pesawat atau pengunjung supermarket.

Pesawat tersebut tercatat mengangkut sembilan penumpang.

Ekor dan sayap pesawat tersebut hamper putus akibat kejadian tersebut. Barang-barang jualan di supermarket berserakan.

Situs FlightAware mencatat pesawat tersebut lepas landas dari sebuah resor di Pantai Pasifik Acapulco.

Video Editor: Faqih Fisabilillah

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/275240/sebuah-pesawat-jatuh-dan-tabrak-supermarket-di-meksiko