Todongkan Senjata Api, Dua Pelaku Jambret Rampas Telepon Seluler 3 Bocah yang Sedang Bermain Game

2022-03-28 834

JAKARTA, KOMPAS.TV - Tengah asik main game, telepon seluler milik seorang anak dirampas kawanan jambret yang menggunakan senjata api di Kebon Jeruk, Jakarta Barat.

Dalam rekaman CCTV milik warga, terlihat pelaku yang berjumlah 2 orang dan menggunakan sepeda motor, langsung berhenti dan menodongkan senjata api kepada 3 orang anak yang sedang bermain game di telepon seluler.

Baca Juga Polisi Tangkap Jambret Yang Mengincar Korban Perempuan di https://www.kompas.tv/article/273910/polisi-tangkap-jambret-yang-mengincar-korban-perempuan

Setelah mendapatkan ponsel tersebut, kedua pelaku langsung melarikan diri.

Warga yang mendengar teriakan minta tolong, sempat berusaha mengejar para pelaku.

Kejadian ini telah dilaporkan kepada pihak kepolisian.


Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/274421/todongkan-senjata-api-dua-pelaku-jambret-rampas-telepon-seluler-3-bocah-yang-sedang-bermain-game