Jenazah Perwira Polisi Korban Penembakan Tahanan Kasus Narkoba, Akan Dipulangkan ke Kampung Halaman

2022-03-22 896

GORONTALO, KOMPAS.TV - Suasana duka menyelimuti keluarga Direktur Tahanan dan Barang Bukti Polda Gorontalo AKBP Deni Mutahir yang menjadi korban penembakan tersangka kasus narkoba, Senin (21/3/2022) pagi.

Sejumlah pejabat Polda Gorontalo dan masyarakat setempat berdatangan ke rumah duka yang berada di Desa Tenilo, Kecamatan Telaga Biru, Kabupaten Gorontalo.

Baca Juga AS Ungkap Rencana Jangka Panjang Rusia di Ukraina: Menghapus Kedaulatan Ukraina di https://www.kompas.tv/article/272760/as-ungkap-rencana-jangka-panjang-rusia-di-ukraina-menghapus-kedaulatan-ukraina

Almarhum AKBP Deni Mutahir dikenal sebagai sosok yang ramah dan pribadi yang religius karena almarhum merupakan salah satu pengurus Masjid Az-Zikra Polda Gorontalo.

Jenazah almarhum akan diterbangkan ke Surabaya, Selasa (22/3/2022) pagi, untuk dikebumikan di kampung halaman.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/272765/jenazah-perwira-polisi-korban-penembakan-tahanan-kasus-narkoba-akan-dipulangkan-ke-kampung-halaman