Faktor Ekonomi Picu Depresi, Ibu Gorok 3 Anaknya

2022-03-21 348

TEGAL, KOMPAS.TV - KU (35 tahun) warga Desa Tonjong, Kecamatan Tonjong, Brebes ini menggegerkan publik pasca kejadian pada Minggu (20/3/22) pagi. Ibu muda ini diduga menggorok leher ketiga anaknya yang berusia 10 tahun, 7 tahun dan 4,5 tahun.

Saat dimintai keterangan oleh dokter kejiwaan yang ada di RSUD Dr Soesilo Slawi, Tegal, KU yang berprofesi sebagai perias kecantikan sempat bercerita, saat pandemi terpaksa menganggur karena sepi job, sementara itu untuk mencukupi kebutuhan hidup hanya dari penghasilan suami yang bekerja di Jakarta.

"Faktor ekonomi, kalo pasien mengaku dia tertekan karena sejak Korona usahanya bangkrut. Pasien (saat) ini menganggur, suaminya bekerja di Jakarta" kata dr Glorio Immanuel Sp.KJ, spesialis kesehatan jiwa RSUD Dr Soeselo Slawi.

Sebelum kejadian tragis, diketahui terduga pelaku tinggal bersama bibinya di Desa Tonjong, Brebes sejak 3 bulan lalu. Sedangkan suami bekerja di Jakarta. Sebelumnya KU dan suaminya tinggal berpindah-pindah di rumah kontrakan. #faktorekonomi #kejiwaan #rsuddrsoeseloslawi

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/272593/faktor-ekonomi-picu-depresi-ibu-gorok-3-anaknya