LONDON, KOMPAS.TV - Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy berbicara kepada Parlemen Inggris pada Selasa (8/3)
Anggota Parlemen Inggris memberikan tepuk tangan meriah saat Presiden Ukraina muncul di layar saat panggilan video.
Zelenskyy mengatakan dia ingin membahas perang yang tidak dimulai dan tidak diinginkan oleh Ukraina.
Namun dirinya menegaskan bahwa dirinya tidak akan menyerah dan akan berjuang sampai akhir.
Baca Juga CIA Nilai Presiden Rusia Vladimir Putin Meremehkan Kekuatan Perlawanan Ukraina di https://www.kompas.tv/article/268687/cia-nilai-presiden-rusia-vladimir-putin-meremehkan-kekuatan-perlawanan-ukraina
"kami tidak akan menyerah, kami tidak akan kalah. Kami akan berjuang sampai akhir: di laut, di udara, kami akan terus berjuang untuk tanah kami, berapa pun biayanya,"ujar Zelensky
Hampir dua minggu pertempuran, pasukan Rusia telah merebut petak selatan dan pesisir Ukraina dalam upaya untuk memutuskan akses negara itu ke laut.
Tetapi Ukraina telah menghentikan kemajuan tentara rusiai di banyak daerah termasuk di sekitar Kyiv.
Video Editor: Faqih Fisabilillah
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/268756/momen-tepuk-tangan-meriah-saat-presiden-ukraina-berbicara-untuk-anggota-parlemen-inggris