GARUT, KOMPAS TV
Jelang Migrasi Tv Analog Ke Televisi Digital yang akan mulai diberlakukan pada 30 April 2022 mendatang ternyata sosialisasinya belum merata, terbukti warga masyarakat terutama warga miskin di Kabupaten Garut masih banyak yang belum mengetahui terkait akan diberlakukannya migrasi dari siaran tv analog ke siaran digital.
Sehingga masih banyak ditemukan warga yang menggunakan tv tabung untuk menikmati siaran televisi meskipun kualitasnya atau gambarnya tidak bagus.
Salah seorang warga asal Kampung Tanjung Kelurahan Kota Wetan, Garut mengatakan dirinya belum mengetahui terkait akan diberlakukan tv digital bahkan belum ada persiapan apapun
Ditambahkan dia jangankan untuk membeli Tv Digital atau STB untuk kebutuhan sehari-hari pun cukup kesulitan ditengah harga sembako yang terus naik dan langkanya minyak goring.
Meski sosialisasi oleh pemerintah belum merata namun banyak keunggulan siaran digital lantaran warga tak perlu berlangganan dan menggunakan kuota dalam menikmati banyaknya siaran televisi dengan kualitas gambar yang jernih.
Untuk lebih tahu berita terupdate seputarJawa Barat, bisa klink link di bawah .
IG :https:www.instagram.comkompastvjabar
Youtube :https:www.youtube.comckompastvjaw...
Twitter :https:www.twitter.comkompastv_jabar
Facebook :https:www.Facebook.comkompastvjabar
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/268498/migrasi-tv-analog-ke-digital-butuh-sosialisasi