LAMPUNG, KOMPAS.TV - Seekor buaya muara ditangkap Tim Taruna Siaga Bencana Lampung lantaran kerap menampakan diri di pinggir pantai.
Setelah ditangkap, buaya berukuran hampir tiga meter ini diserahkan ke BKSDA.
Buaya muara berukuran hampir tiga meter ini sebelumnya kerap berkeliaran di pinggir pantai di kawasan Pekon Way Rilau Kabupaten Tanggamus, Lampung.
Baca Juga Terlilit Ban Lebih Dari Satu Tahun, Seekor Buaya Akhirnya Berhasil Diselamatkan di https://www.kompas.tv/article/259267/terlilit-ban-lebih-dari-satu-tahun-seekor-buaya-akhirnya-berhasil-diselamatkan
Warga dibantu tim Taruna Siaga Bencana mengevakuasi buaya ke pos Tagana sebelum diserahkan ke Balai BKSDA Tanggamus.
Petugas menduga ada sekitar lima ekor buaya muara berukuran besar yang ada di kawasan ini.
Dua diantaranya sudah ditangkap, sementara tiga lainya masih berkeliaran di pinggir pantai dan Muara Pekon Way Rilau.
Lantaran masih ada beberapa ekor buaya yang berkeliaran, warga diimbau untuk berhati-hati saat berkativitas di pinggir Pantai Pekon Way Rilau.
Warga diharap segera menghubungi aparat keamaanan setempat bila melihat penampakan buaya agar bisa segera dievakuasi ke tempat yang jauh dari aktivitas warga.
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/262930/kerap-muncul-di-pinggir-pantai-tim-tagana-lampung-berhasil-tangkap-buaya-muara-sepanjang-3-meter