Putu Tirka Widanti Kembali Pimpin Universitas Ngurah Rai

2022-02-18 224

DENPASAR, KOMPAS TV - Pelantikan dan pengukuhan pejabat struktural di lingkungan Universitas Ngurah Rai kembali dilaksanakan. Proses pelantikan dilakukan sesuai dengan mekanisme statuta universitas. Sebanyak 26 pejabat struktural mulai rektor, pembantu rektor, dekan, kepala program studi hingga kepala unit, mengikuti pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan.

Rektor Universitas Ngurah Rai periode 2022-2026, Putu Tirka Widanti mengatakan, banyak tantangan yang dihadapi Universitas Ngurah Rai, salah satunya dalam mewujudkan kampus merdeka belajar di tengah masa pandemi Covid-19. Program kerja 4 tahun ke depanpun telah dirancang untuk mewujudkan kampus merdeka belajar tersebut.

Sementara itu, Ketua Yayasan Jagadhita Denpasar berharap, rektor terpilih beserta pejabat struktural baru dapat meningkatkan kerjasama tim, dan menciptakan pola komunikasi yang terukur. Hal ini perlu dilakukan untuk meningkatkan kualitas Universitas Ngurah Rai sebagai universitas swasta.

Acara pelantikan dan pengukuhan turut disaksikan oleh kepala LLDIKTI wilayah 8, Ketua APTISI Wilayah 8A, Asosiasi Yayasan Perguruan Tinggi Bali, Forum Pimpinan Perguruan Tinggi Bali, hingga pembina, pengawas, dan pengurus Yayasan Jagadhita Denpasar.







#universitasngurahrai #yayasanjagadhita #pututirkawidanti

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/262750/putu-tirka-widanti-kembali-pimpin-universitas-ngurah-rai

Free Traffic Exchange