JAKARTA, KOMPAS TV Total kasus Covid-19 di Indonesia telah menembus angka lima juta kasus, tepatnya. 5.030.002 kasus.
Angka tersebut setelah ditambah kasus harian Kamis (17/2) sebesar 63.956, salah satu penambahan kasus harian terbesar selama pandemi.
Dengan tambahan tersebut, kini kasus aktif Covid-19 di Indonesia mencapai angka 469.868, nyaris mencapai titik tertinggi kasus saat gelombang dua.
Baca Juga Tinjau Vaksinasi Serentak, Jokowi Ungkap Dua Kunci Penting Atasi Omicron! di https://www.kompas.tv/article/262404/tinjau-vaksinasi-serentak-jokowi-ungkap-dua-kunci-penting-atasi-omicron
Selain itu, kasus kematian alami penambahan sebanyak 206 kasus, sehingga total sudah tedapat 145.828 kasus kematian akibat Covid-19 di Tanah Air.
Di lain sisi, laju vaksinasi Covid-19 terus terjaga. Hingga saat ini, sudah 189 juta lebih masyarakat telah menerima vaksin dosis pertama, dan 138 juta terima vaksin dosis kedua.
Sementara itu, setidaknya 7 juta orang telah menerima vaksin Covid-19 atau booster.
Video Editor: Faqih Fisabilillah
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/262506/covid-19-di-indonesia-tembus-5-juta-kasus-kasus-aktif-nyaris-500-ribu