SUKABUMI,KOMPAS.TV - Seorang Nelayan bernama Mamat Warga Kampung Pangsor, Kecamatan Palabuhanratu Kabupaten Sukabumi Jawa Barat, ditemukan meninggal dunia oleh tim sar gabungan, mengapung di pesisir pantai SBH Palabuhanratu.
Korban ditemuka kemarin siang dengan kondisi masih menggunakan baju.
Peristiwa ini terjadi berawal senin lalu (14/02/2022), korban berangkat menggunakan perahu KM Rancunit, berangkat dari Dermaga Ujung Genteng menuju Pantai Palabuhanratu. Namun di tengah perjalanan kapal tersapu gelombang tinggi, hingga korban dinyatakan hilang, sementara ABK selamat dalam kecelakaan tersebut.
Sehari pencarian, korban berhasil ditemukan dan langsung dievakuasi menggunakan perahu boat dan dibawa ke RSUD Palabuhanratu lalu diserahkan ke pihak keluarga.
Tim SAR yang dipimpin Basarnaspun menghimbau kepada para nelayan, agar memperhatikan terlebih dahulu kondisi cuaca yang terjadi saat ini sebelum berangkat melaut, mengingat cuaca buruk terus terjadi di wilayan perairan laut selatan Sukabumi.
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/262086/nelayan-tewas-di-sapu-gelombang-tinggi