Nyaris Kalah, Dzeko Jadi Penyelamat Inter Imbangi Napoli

2022-02-13 24

Inter Milan harus puas berbagi angka satu poin dengan Napoli setelah hanya bermain imbang 1-1 pada pekan ke-25 Liga Italia, Minggu (13/2/2022) dini hari WIB. Inter nyaris kalah setelah tertinggal di babak pertama lewat eksekusi penalti Lorenzo Insigne.

Beruntung, Edin Dzeko cetak gol penyama (47') sekaligus menyelamatkan Nerazzurri dari kekalahan di markas Napoli. Hasil imbang tersebut, membuat Inter tetap di puncak klasemen dengan 54 poin dari 24 laga dan Napoli di urutan kedua dengan mengoleksi 53 angka dari 25 pertandingan.

Penulis : Febry Rachadi
VE : Wahyu Marchisio