Lima Ribu Pasien di Wisma Atlet, Tiga Ribu Diantaranya Pasien Varian Omicron

2022-02-03 4

JAKARTA, KOMPAS.TV - Pasien yang dirawat di rumah sakit darurat covid-19 Wisma Atlet kembali bertambah.

Saat ini tercatat ada 5.174 orang yang dirawat, dengan tingkat keterisian Wisma Atlet mencapai 63 persen.

Dari 5 ribuan pasien yang tengah dirawat, 3.161 kasus di antaranya merupakan pasien covid-19 varian omicron.

Baca Juga Sebanyak 12 Bus Sekolah di DKI Jakarta Dialihfungsikan Antar Pasien Covid-19 ke Wisma Atlet di https://www.kompas.tv/article/257792/sebanyak-12-bus-sekolah-di-dki-jakarta-dialihfungsikan-antar-pasien-covid-19-ke-wisma-atlet

Pelaku perjalanan luar negeri merupakan kelompok yang paling banyak terpapar omicron, yakni mereka yang baru saja kembali dari Negara Arab Saudi, Turki, Malaysia, dan Uni Emirat Arab.

Mewaspadai tingginya kasus, masyarakat diminta untuk kembali disiplin menerapkan protokol kesehatan.



Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/257904/lima-ribu-pasien-di-wisma-atlet-tiga-ribu-diantaranya-pasien-varian-omicron