PONTIANAK, KOMPAS.TV - Warga menemukan jenazah seorang pria di bangunan kosong, bekas gedung Puskemas Pembantu Waru, Pontianak, Kalimantan Barat.
Polisi langsung mendatangi tempat penemuan jenazah di Jalan WR Supratman, Pontianak.
Sebelumnya, warga sempat mencium aroma tak sedap dari dalam bangunan kosong bekas Puskesmas ini.
Baca Juga Keluarga Korban Kebakaran Kelab Malam Masih Menanti Hasil Identifikasi Jenazah di https://www.kompas.tv/article/257261/keluarga-korban-kebakaran-kelab-malam-masih-menanti-hasil-identifikasi-jenazah
Polisi segera membawa jenazah ke Rumah Sakit Sudarsu, untuk kepentingan otopsi.
Kemudian jenazah diketahui merupakan warga Jalan Letjen Suprapto, berusia 36 tahun.
Polisi tidak menemukan tanda-tanda mencurigakan pada tubuh korban, yang diduga telah meninggal empat hari lalu.
Meski demikian, petugas masih menyelidik penyebab pasti kematian korban, dengan membawa sejumlah barang milik korban seperti, telepon seluler, dan satu buah tas.
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/257624/jenazah-pria-ditemukan-di-sebuah-bangunan-kosong-bekas-puskesmas-di-pontianak