SEMARANG, KOMPAS.TV - Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo meminta pembelajaran tatap muka (PTM) untuk sementara dilakukan 50 persen dulu. Sebab belakangan ini mulai kembali terjadi klaster baru Covid-19 di sejumlah sekolah di Jawa Tengah.
Penerapan PTM 50 persen ini bisa dilakukan dengan shift pagi dan siang, sehingga bisa mengurangi terjadinya kerumunan di sekolah. Jika terjadi klaster baru, maka sekolah tersebut harus ditutup sementara.
"PTM nya sudah saya evaluasi untuk 50 persen 50 persen dulu. Mulai kemarin, kan ada yang maksain 100 persen. Jadi pas 100 persen itu saya bilang, tidak usah 100 persen karena duduknya mepet. PTM 50 persen saja, shift pagi dan siang. Kalau kemudian terjadi ada kasus, ya tutup sekolahnya," ujar Ganjar.
Ganjar juga kembali mengingatkan para kepala daerah untuk mengetatkan prokes, untuk mencegah terjadinya penularan Covid-19.
Laporan yang diterima Ganjar Senin (31/1/2022), ada sembilan kasus probable omicron. Namun pihaknya masih menunggu hasi dari tes WGS kesembilan temuan baru tersebut.
#ptm #omicron #ganjarpranowo
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/257431/ganjar-minta-ptm-sementara-kembali-50-persen