Jenazah Vikram Conoras Korban Kebakaran THM Dipulangkan Keluarga Untuk Dimakamkan

2022-01-31 56

SORONG, KOMPAS.TV - Setelah teridentifikasi jenazah Vikram Conoras, salah satu korban kebakaran tempat hiburan malam (THM) di Sorong, langsung dipulangkan ke rumahnya dan disambut haru oleh keluarga.

Sebelumnya Almarhum Vikram Conoras sudah mempunyai firasat dan sempat menyampaikan firasat itu pada ibunya. Keluarga Almarhum Vikram Conoras tidak menyangka bahwa itu merupakan tanda yang disampaikan Almarhum.

Jenazah vikram conoras kemudian dimakamkan di tempat pemakaman umum kilometer 13 kota sorong.

Pihak keluarga sangat berharap kepada Polisi agar bisa mengusut tuntas kasus tersebut, dan juga memberikan sanksi sangat tegas bagi para pelaku. Agar jangan ada lagi kejahatan yang terjadi seperti ini.

#SorongPapuaBarat #KorbanKebakaran #PemulanganJenazah

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/256907/jenazah-vikram-conoras-korban-kebakaran-thm-dipulangkan-keluarga-untuk-dimakamkan