Pemkot Sorong Prioritaskan Lapak Penjual Ikan Di Pasar Modern Rufei

2022-01-24 106

SORONG, KOMPAS.TV - Untuk menjawab kebutuhan pedagang yang akan pindah ke pasar Modern Rufei, pemerintah kota Sorong telah menyiapkan lapak tambahan, yang dibangun secara bertahap. Ada kurang lebih 400 lapak yang dibangun dengan anggaran tahun berjalan ini.

Penyiapan lapak tambahan ini merupakan pemasangan kanopi dan tempat berjualan, yang akan diprioritaskan kepada penjual ikan, yang belum mendapatkan tempat. Karena salah satu kendala utama tidak ingin pindahnya para pedagang karena lapak pedagang ikan sendiri belum dipindahkan.

Tidak hanya penyediaan lapak tambahan, namun pemerintah juga sudah membagi tempat jualan, yang mana penjualan ikan ditempatkan pada sisi kanan pasar Mama Papua. Penjualan hasil pertanian di pasar mama papua dan bangunan besar dipergunakan untuk sejumlah los toko. Pada area tempat parkir disediakan lapak tambahan bagi pedagang yang belum terakomodir.

Ditargetkan pasar Modern Rufei akan diresmikan dalam minggu ini, setelah seluruh pedagang sudah di pindahkan.

#SorongPapuaBarat #PasarTradisional #PemindahanPasar

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/254615/pemkot-sorong-prioritaskan-lapak-penjual-ikan-di-pasar-modern-rufei