Timnas Tiba di Jakarta, Ketua Umum PSSI Sambut Kedatangan dan Apresiasi Timnas Indonesia!

2022-01-02 675

JAKARTA, KOMPAS.TV - Pemain Timnas yang berlaga pada turnamen AFF 2020 di Singapura, sore tadi tiba di Jakarta.

Ketua Umum PSSI, Muchamad Iriawan menyambut kedatangan pemain Timnas di Jakarta.

Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriwan mengapresiasi perjuangan pemain Timnas yang rata-rata berusia muda..

Iriawan mengatakan, sebagian pemain akan kembali diikutkan dalam turnamen Piala AFF untuk pemain di bawah usia 23 tahun yang digelar di Kamboja, 2 bulan lagi.

Baca Juga Piala AFF 2020: Belum Puas Kalahkan Timnas Indonesia di Final, Pelatih Thailand Bicara Begini di https://www.kompas.tv/article/247673/piala-aff-2020-belum-puas-kalahkan-timnas-indonesia-di-final-pelatih-thailand-bicara-begini

Setelah tiba di Jakarta, para pemain Timnas akan menjalani karantina selama 10 hari.

Presiden Joko Widodo mengapresiasi penampilan Timnas yang menjadi Runner Up di Piala AFF 2020.

Lewat akun twitternya, Presiden Jokowi mengatakan, "Kalian sudah berjuang dengan gigih dan sportif, meski belum juara saya dan seluruh rakyat Indonesia tetap bangga atas perjuangan anda semua."

Baca Juga Soal Level Permainan, Timnas Indonesia Dianggap Sudah Lampaui Malaysia di https://www.kompas.tv/article/247662/soal-level-permainan-timnas-indonesia-dianggap-sudah-lampaui-malaysia

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/247705/timnas-tiba-di-jakarta-ketua-umum-pssi-sambut-kedatangan-dan-apresiasi-timnas-indonesia