Akhir Tahun Kunjungan Wisatawan Melalui Bandara Ngurah Rai Meningkat

2021-12-30 682

BADUNG, KOMPAS TV - Sejak libur Natal kunjungan wisatawan domestik melalui jalur udara di bandara I Gusti Ngurah Rai Bali terus meningkat. Perhari tercatat sebanyak 23 ribu wisatawan masuk Bali. Hal itu tentunya menjadi trend positif bagi kebangkitan pariwisata hingga per-ekonomian Bali.

Direktur Utama PT Angkasa Pura I, Faik Fahmi mengatakan. Ditengah meningkatnya kunjungan wisatawan, masyarakat Bali diharapkan tetap menjaga protokol kesehatan dengan ketat, untuk menjaga kepercayaan wisatawan datang ke Bali.

Di sisi lain Bandar Udara I Gusti Ngurah Rai Bali juga memberikan apresiasi bagi para pengguna jasa penerbangan. Melalui pameran IKM berbagai atraksi di pertunjukan bagi wisatawan yang datang ke Bali. Tentunya hal ini untuk memberikan tontonan bagi wisatawan agar betah berlama lama di pulau dewata

Peningkatan kunjungan wisatawan ke Bali diperkirakan akan terjadi hingga 5 Januari 2022 mendatang.









#bandarangurahrai #angkasapura1 #nataru





Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/246670/akhir-tahun-kunjungan-wisatawan-melalui-bandara-ngurah-rai-meningkat