Satu Pasien Covid-19 Varian Omicron Dijemput Dari Tempat Tinggalnya di Pluit, Jakarta Utara

2021-12-28 12

JAKARTA, KOMPAS.TV - Petugas gabungan melakukan penjemputan pasien COVID-19 varian Omicron yang bermukim di salah satu apartemen di area Pluit, Penjaringan, Jakarta Utara.

Petugas Puskesmas dibantu personel TNI Polri menjemput pasien yang terinfeksi Covid-19 varian Omicron dari kamarnya di Tower l Apartemen Greenbay Pluit, Penjaringan, Jakarta Utara.

Baca Juga Cegah Penyebaran Omicron, Pimpinan Komisi IX Desak Pemerintah Masifkan Testing dan Tracing di https://www.kompas.tv/article/245967/cegah-penyebaran-omicron-pimpinan-komisi-ix-desak-pemerintah-masifkan-testing-dan-tracing

Pasien tersebut dikabarkan merupakan sepasang suami istri. Namun saat di tes PCR, sang istri negatif Covid-19, sementara sang suami rencananya dibawa petugas ke tempat karantina untuk mendapat perawatan.

Pasien tersebut tidak memiliki riwayat bepergian ke luar negeri. Namun, ia diketahui baru melakukan perjalanan dari Medan. Pasien diduga tertular Covid-19 varian Omicron melalui transmisi lokal.

Baca Juga Ada Transmisi Lokal Omicron, Kemenkes Buka Kemungkinan Booster Vaksin Covid-19 Maju Januari 2022 di https://www.kompas.tv/article/245944/ada-transmisi-lokal-omicron-kemenkes-buka-kemungkinan-booster-vaksin-covid-19-maju-januari-2022

Sejauh ini tim Satuan Tugas Penanganan (Satgas) Covid-19 masih melakukan pemeriksaan terhadap keluarga pasien dan sejumlah orang yang pernah melakukan kontak erat dengan pasien tersebut.

Video editor: Rian Fahardhi

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/246069/satu-pasien-covid-19-varian-omicron-dijemput-dari-tempat-tinggalnya-di-pluit-jakarta-utara