KOMPAS.TV - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk dan PT Sarana Multi Infrastruktur Persero melakukan penandatanganan fasilitas kredit sindikasi proyek jalan Tol Cinere Jagorawi atau yang dikenal dengan Tol Cijago.
Hal ini merupakan bentuk komitmen dari dua perusahaan terhadap pembangunan proyek strategis nasional jalan Tol Cijago dengan nilai 2,68 triliun rupiah.
Pemberian fasilitas tersebut ditandai dengan penandatanganan perjanjian kredit sindikasi di Grha BNI 46 Jakarta pada Selasa siang. Proses penandatanganan dilakukan oleh Pemimpin Divisi Bisnis Korporasi 3 BNI, Rudy Sihombing didampingi Pemimpin Divisi Sindikasi dan Solusi Korporasi Rommel Sitompul, Direktur Pembiayaan dan Investasi PT SMI, Sylvi Gani dan Direktur Utama PT TLKJ Hilman Muchsin. Disaksikan juga oleh CEO Kompas Gramedia, Liliek Oetama.
Penyaluran kredit kepada PT Translingkar Kita Jaya oleh Bank BNI dan PT SMI memiliki nilai pembiayaan sindikasi sebesar 2,68 triliun rupiah dengan jangka waktu kredit selama 15 tahun. Dana ini akan digunakan untuk memuluskan pengadaan tanah yang menjadi kendala pada saat ini.
Baca Juga Garap Tol Cijago Seksi 3, Translingkar Kita Jaya Optimis Selesai Tepat Waktu di https://www.kompas.tv/article/182244/garap-tol-cijago-seksi-3-translingkar-kita-jaya-optimis-selesai-tepat-waktu
Pembiayaan bantuan dalam proyek pembangunan jalan Tol Cinere Jagorawi ini merupakan bukti komitmen bank BNI dan PT SMI dalam mendukung program pemerintah terkait pembangunan proyek strategis nasional.
Melalui dana PT Translingkar Kita Jaya menargetkan pembangunan Tol Cijago tahap 3 ini dapat rampung pada Juni 2022 mendatang.
Diharapkan, penyaluran kredit ini turut mempercepat target penyelesaian pembangunan jalan Tol Cijago. Dengan demikian, masyarakat bisa merasakan manfaatnya secara utuh mulai pertengahan tahun 2022 mendatang.
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/241935/perjanjian-kredit-sindikasi-tol-cinere-jagorawi-tahap-3