Ajarkan Budaya Antikorupsi Lewat Lomba Buat Poster

2021-12-13 12

KUDUS, KOMPAS.TV - Banyak cara dilakukan untuk mengajarkan budaya antikorupsi sejak dini, salah satunya lewat lomba membuat poster antikorupsi, yang diikuti oleh siswa-siswi sekolah menengah pertama di Kabupaten Kudus, Jawa Tengah.

Kegiatan lomba membuat poster dengan tema antikorupsi ini terpaksa digelar secara terbatas, karena masih di masa pandemi Covid-19. Dengan menerapkan protokol kesehatan, sebanyak 18 siswa-siswi Sekolah Menengah Pertama Kanisius Kabupaten Kudus, dari sembilan kelas yang masing-maisng mengirimkan dua wakilnya ini, sangat bersemangat membuat poster yang menyampaikan pesan antikorupsi.

Selain untuk menyambut hari antikorupsi sedunia, lomba membuat poster ini juga bertujuan untuk menanamkan dan memberi pemahaman kepada siswa tentang nilai kejujuran yang menjadi inti dari gerakan antikorupsi di Indonesia, serta melatih kreativitas siswa. Dan di masa pandemi pihak sekolah hanya bisa menggelar kegiatan lomba membuat poster untuk menghindari kerumunan.

"Karena masih berkaitan dengan protokol kesehatan, maka yang tahun ini kita buat lomba yang sifatnya individu," kata Herry Christanto, Kepala SMP Kanisius Kudus.

Sejumlah siswa mengungkapkan keikutsertaannya di lomba membuat poster, karena sudah menyukai dunia menggambar dan ingin menyuarakan tentang pemberantasan korupsi.

"Harapannya di Indonesia itu tidak ada korupsi sama sekali," ujar Putri Naila, siswa SMP Kanisius Kudus.

Para siswa di SMP Kanisius Kabupaten Kudus ini telah dididik sejak dini tentang dampak korupsi dan bagaimana cara mencegahnyanya. Karena pihak sekolah sejak tahun 2005 lalu sudah memasukkan kurikulum pembelajaran tentang antikorupsi di sekolah.

#hariantikorupsi #smpkanius #kudus





Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/241296/ajarkan-budaya-antikorupsi-lewat-lomba-buat-poster

Free Traffic Exchange