INDRAMAYU, KOMPAS.TV - Jajaran satuan reserse kriminal kepolisian resort Indramayu, selasa sore, berhasil meringkus kawanan pelaku pencurian dengan kekerasan berjumlah dua orang, yang kerap menjalankan aksinya di wilayah hukum Polres Indramayu. Satu dari dua pelaku pencurian dengan kekerasan terpaksa ditembak di bagian kakinya, karena berusaha melawan petugas kepolisian saat dilakukan penangkapan di tempat persembunyiannya.
Kedua pelaku pencurian berinisial A-F dan P-R-N warga Kabupaten Indramayu, kedua pelaku terkenal sadis saat melakukan aksi pencurian, karena kerap menggunakan senjata tajam saat melukai korban. Dari tangan para pelaku petugas berhasil menyita sejumlah barang bukti hasil curian, diantaranya 6 sepeda motor dan senjata tajam, yang kerap dilakukan pelaku dalam melakukan aksinya.
Satu dari tiga orang pelaku pencurian dengan kekerasan masih DPO. Kedua pelaku mendekam di tahanan Mapolres Indramayu dan para pelaku dijerat 365 kuhp dengan ancaman 12 tahun penjara.
Untuk lebih tahu berita terupdate seputarJawa Barat, bisa klik link di bawah .
IG:https://www.instagram.com/kompastvjabar/
Youtube:https://www.youtube.com/c/kompastvjaw...
Twitter:https://www.twitter.com/kompastv_jabar/
Facebook:https://www.Facebook.com/kompastvjabar/
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/237546/pelaku-curas-sadis-ditangkap-polisi