Pelaku Jambret HP di Cimahi Ditangkap dan Jadi Bulan-bulanan Warga

2021-11-26 48

CIMAHI, KOMPAS.TV - Pelaku Jambret handphone di Cimahi, Jawa Barat berhasil ditangkap dan jadi bulan-bulan warga, peristiwa ini terekam kamera pengawas.

Aksi penjambret handphone ini terekam kamera pengawas.

Dengan menggunakan motor pelaku menjambret handpone milik warga yang tengah melintas.

Peristiwa ini terjadi di wilayah Margaasih, Cimahi, Jawa Barat.

Baca Juga Begini Modus 'Ratu Jambret' Bantul ketika Melakukan Aksi di https://www.kompas.tv/article/232514/begini-modus-ratu-jambret-bantul-ketika-melakukan-aksi

Korban tidak tinggal diam dan melawan sehingga membuat pelaku tak bisa langsung kabur dengan menggunakan motornya.

Pelaku pun menjadi bulan bulan warga yang ikut menangkapnya.

Usai ditangkap pelaku langsung diserahkan ke Polsek Marga Asih beserta motor sebagai barang bukti.

Kanit Polsek Margaasih mengatakan, keinginan motif pelaku menjambret karena melihat korban yang sedang membawa handphone saat berjalan.

Atas perbuatannya pelaku terancam hukuman penjara 9 tahun. Peristwia ini pun mengingatkan kita untuk selalu waspada saat menggunakan handphone di pinggir jalan.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/235991/pelaku-jambret-hp-di-cimahi-ditangkap-dan-jadi-bulan-bulanan-warga