Deretan Makian Wanita yang Ngaku Anak Jenderal TNI, Ancam Ibu Arteria Dahlan di Bandara

2021-11-23 2,095

JAKARTA, KOMPAS.TV Cekcok berujung viral antara ibunda Anggota Komisi III DPR RI Arteria Dahlan dengan seorang wanita yang mengaku 'anak jenderal TNI' di Bandara Soekarno-Hatta (Soetta).

Kepada KompasTV Arteria mengaku yang bersangkutan melontarkan kata-kata umpatan sejak menunggu bagasi.

"Pada saat kita turunin bagasi, pintu pesawat masih tertutup, mungkin menghambat jalan beliau saya juga kurang paham, yang di depannya saya bisnis happy-happy saja. Karena saya kan ekonomi, di jalan istrinya bicara panjang sekali, kita turun bus, istrinya ngomong panjang sekali,"ungkap Arteria.

Baca Juga Arteria Ungkap Kronologi Lengkap Wanita Ngaku Anak Jenderal TNI Maki Ibunya di https://www.kompas.tv/article/234520/arteria-ungkap-kronologi-lengkap-wanita-ngaku-anak-jenderal-tni-maki-ibunya

Lebih lanjut cekcok tersebut berujung ke pertanyaan-pertanyaan bernada emosi yang terekam juga di Instagram Wakil Ketua Komisi III Ahmad Sahroni @ahmadsahroni88.

"Awalnya lu gak tahu siapa gue?, Saya kejar lagi, dia bilang anak bintang 3. Catat nopolnya, cari tahu rumahnya,"ungkap Arteria menirukan perkataan wanita tersebut.

Lebih lanjut Arteria juga mengatakan wanita tersebut mengenal para ketum, dan akan menghancurkan nama Arteria.

"Awas lu gue kenal ketum-ketum. Dia juga kenal dengan petinggi-petinggi. Dia bilang lagi saya akan hancurkan nama lu,"ujar Arteria.

Lebih lanjut atas kasus ini Arteria meminta respons dari Panglima TNI, KSAD Dudung dan Danpuspom untuk menindak lanjut kasus ini.

Arteria berharap kasus ini terungkap dan identitas dari anak jenderal TNI juga terkuak kebenarannnya.

Video Editor: Jihan

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/234627/deretan-makian-wanita-yang-ngaku-anak-jenderal-tni-ancam-ibu-arteria-dahlan-di-bandara

Free Traffic Exchange