Pembukaan Jakarta International Stadium (JIS) bakal hadirkan sejumlah klub besar Eropa. Stadion megah berkapasitas 82 ribu penonton, nantinya jadi tempat laga final ajang International Youth Championship pada 11 Desember 2021 yang diikuti oleh klub Real Madrid, FC Barcelona, Atletico Madrid dan Indonesia Selection.
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan memastikan laga nanti bakal dapat dihadiri penonton. Namun mengenai jumlahnya, Anies masih menunggu hasil kajian terkait pembatasan untuk protokol kesehatan. Hal tersebut disampaikan saat diwawancarai Dahlan Iskan di podcast channel youtubenya. Ajang itu sekaligus menandai pembukaan stadion berstandar FIFA tersebut.
Penulis : Febry Rachadi
VE : Wahyu Marchisio