Densus 88 Tangkap Dua Orang Terduga Teroris Di Kabupaten Kediri

2021-11-09 1

KEDIRI, KOMPAS.TV - Inilah rumah kontrakan Hariyanto Hamdan, yang terletak di dusun Talun, desa Gedang Sewu, kecamatan Pare, Kediri. Pasca dilakukan penggeledahan oleh Tim Densus 88 Pagi tadi, rumah kontrakan ini tampak sepi meski masih dihuni oleh sang istri.

Menurut warga, pihak Densus 88 pagi tadi menggeledah rumah Hariyanto Hamdan. Dari penggeledahan itu petugas menyita senapan, komputer, laptop, serta sejumlah buku.

Warga sendiri tidak mengetahui banyak tentang sosok Hariyanto. Selama ini warga mengetahui bahwa yang mengontrak rumah tersebut adalah istrinya.

Sementara itu dari keterangan Internal Polres Kediri, Hariyanto Hamdan ditangkap Densus 88 di jalan Cipunegara kecamatan Pare. Densus juga menangkap satu orang terduga teroris lainnya atas nama Arif Nawawi, di jalan Basuki Rahmat kecamatan Pare Kediri.

Selain di Kediri, Densus 88 Anti Teror juga menangkap sejumlah terduga teroris di beberapa daerah di Jawa Timur. Salah satunya adalah yang dilakukan di Sumenep Jawa Timur.

#Kediri #Densus88 #Teroris #Bom #Beritakediri

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/230312/densus-88-tangkap-dua-orang-terduga-teroris-di-kabupaten-kediri