Gubernur Kalbar Tinjau Banjir di Sintang, Minta Dapur Umum Ditambah

2021-11-02 176

SINTANG, KOMPAS.TV - Bersama Forkopimda Sintang, Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji meninjau langsung kondisi banjir di Kabupaten Sintang.

Peninjauan dilakukan sambil menyalurkan bantuan makanan di kawasan Kelurahan Alai, Kecamatan Sintang.

Dalam kesempatan ini, Gubernur Kalbar menambah bantuan beras sebanyak 85 ton, sekaligus memberikan bantuan obat-obatan. Sutarmidji juga memberi arahan penanganan banjir, termasuk meminta penambahan dapur umum agar dapat lebih banyak mendistribusikan bantuan makanan siap saji.

Pelaksana Harian Bupati Sintang mengatakan, pihaknya akan menambah jumlah dapur umum dari sebelumnya sebanyak empat titik.

Gubernur Kalimantan Barat juga meminta pemerintah Kabupaten Sintang terus berkoordinasi dengan Pemerintah Provinsi Kalbar terkait kebutuhan warga.

Sutarmidji memastikan akan terus menambah bantuan jika diperlukan sehingga warga yang terdampak banjir tidak kekurangan.

Baca Juga Masih Banjir, Warga Sintang Terpaksa Beraktivitas Gunakan Sampan di https://www.kompas.tv/article/227600/masih-banjir-warga-sintang-terpaksa-beraktivitas-gunakan-sampan

#banjir #sintang #kalbar

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/227957/gubernur-kalbar-tinjau-banjir-di-sintang-minta-dapur-umum-ditambah